Oleh Sanggabuana Institute
Selamat datang di beranda riset kami! Kami sedang melakukan penelitian yang bertujuan mengeksplorasi persepsi (cara pandang) kaula muda di Kabupaten Lebak terhadap kerusakan lingkungan serta pengetahuan masyarakat adat (Pengetahuan Kampung) sebagai alternatif kebijakan lingkungan yang berkeadilan dan berkelanjutan – dijadikan sebagai pegangan dalam praktek hidup harian.
Tujuan Riset:
Riset ini bertujuan untuk:
- Memahami sejauh mana kaula muda di Kabupaten Lebak mengetahui dan memahami Kerusakan Lingkungan (menyadari) dan Pengetahuan Masyarakat Adat Kasepuhan (Indigenous Knowledge/Pengetahuan Kampung).
- Mengidentifikasi pandangan kaula muda terhadap Pengetahuan Masyarakat Adat Kasepuhan (Indigenous Knowledge/Pengetahuan Kampung) sebagai alternatif kebijakan lingkungan yang berkeadilan dan berkelanjutan.
- Membuat proposisi pengetahuan masyarakat adat kasepuhan/pengetahuan kampung sebagai titiktolak pembangunan berkelanjutan di Kabupaten Lebak.
Mengapa Partisipasi Anda Penting?
Partisipasi Anda dalam survei ini (Kegiatan Belajar Bersama) akan memberikan wawasan berharga mengenai bagaimana kaula muda menyikapi kerusakan lingkungan di Kabupaten Lebak. Hasil riset ini akan digunakan untuk mencoba menggali alternatif dengan ‘melahirkan pegangan baru’ dalam merumuskan kebijakan lingkungan di Kabupaten Lebak, yang didasari atas pengetahuan masyarkat adat kasepuhan/pengetahuan kampung serta persepsi kaula muda dalam menyikapi kerusakan lingkungan (Memahami – Bertindak Bersama).
Bagaimana Cara Anda Berpartisipasi?
Anda hanya perlu menyiapkan waktu 10-15 menit untuk mengisi kuisioner dibawah ini. Kejujuran dan kepatutan Anda sangat berharga bagi kerja-kerja kolektif kami di masa depan dengan membangun kebudayaan belajar bersama. Salam takjim! Klik link berikut untuk mulai mengisi kuesioner:
Terimakasih!
Kami sangat menghargai waktu dan partisipasi Anda dalam riset ini. Kontribusi Anda sangat berarti bagi kami dan akan membantu dalam pengembangan lebih lanjut tentang gerakan koperasi sebagai solusi yang adil dan berkelanjutan.